Pertumbuhan Ekonomi Global Akan Membaik

Baca artikel di situs FBS

Pasar saham Amerika Serikat mempunyai kinerja terbaik ditahun 2019, dimana indeks saham negara tersebut naik lebih dari 20%. Keadaan ini tentunya tidak lepas dari kebijakan moneter The Fed yang memotong suku bunga 3 kali di tahun 2019 dan berjanji akan mempertahankan suku bunga acuan netral di kisaran 1,5 - 1,75% pada tahun 2020.

Jaminan ini tentunya membuat para pelaku pasar melihat adanya perubahan mendasar terhadap kebijakan moneter The Fed yang agresif menaikan suku bunga di tahun 2018 menjadi secara moderat melonggarkan likuiditas di pasar uang ditahun 2019 dan akan berlanjut ke tahun ini.

Selain itu pada tahun 2019 Perang Dagang Amerika – China mulai mereda dengan keinginan kedua Presiden negara tersebut menanda tangani perjanjian kesepakatan dagang fase kedua pada awal tahun ini.

Disisi lain dari benua Eropa dikabarkan bahwa kesepakatan Brexit mulai mencapai titik terang dimana Hard Brexit, kemungkinan tidak akan terjadi setelah kedua pihak sudah mulai mengadakan pembicaraan masalah keluarnya Inggris dari Uni Eropa dengan kemungkinan masa transisi yang tidak melewati tahun ini.

Fenomena diatas tentunya membuat para pelaku pasar melakukan Risk On pada instrument keuangan yang ada sehingga pasar saham kembali membaik dan tentunya resesi yang diprediksi akan muncul di tahun 2019 tidak terjadi.

Walaupun demikian pelaku pasar masih memperhatikan perkembangan Impeachment Presiden Trump yang sedang bergulir di sidang kongres Amerika Serikat dan Ketidakpastian di kawasan teluk (antara Amerika – Iran dan Irak) serta ancaman test Peluru Kendali antar benua ICBM oleh Korea Utara.  

Dengan melihat keberadaan faktor fundamental diatas maka diawal tahun ini para pelaku pasar diprediksi akan melakukan wait and see dengan melihat perkembangan faktor ekonomi dan politik yang ada sehingga koreksi atas pelemahan mata uang US Dollar akan terjadi dalam beberapa waktu kedepan.

Sedangkan kinerja terbaik akan diperlihatkan oleh mata uang Aussie Dollar yang masih akan meneruskan target ke level Fibo harian 261,8% ke harga 0,7035.

Trading Plan :

Buy Limit  0,6987 – 0,6993 dengan target 0,7035

AUDUSD Timeframe Daily

aud 2 jan.png

Reza Aswin

Bagikan informasi ini ke teman Anda

Menyerupai

Berita terbaru

Buka secara instan

FBS menyimpan catatan data Anda untuk menjalankan website ini. Dengan menekan tombol "Setuju", Anda menyetujui kebijakan Privasi kami.