Pola Bullish Flag Pada XAUUSD

Baca artikel di situs FBS

Pergerakan pair XAUUSD mulai menunjukkan sinyal pembalikan arah pada perdagangan pekan ini. 

Kembali menguatnya harga logam mulia emas terjadi akibat beberapa faktor diantaranya adalah kembali melemahnya index USD pada pekan ini. Tercatat Index USD mengalami koreksi turun dari level tertinggi sebalumnya di angka 92.5 dan kini turun ke level 91.7, selain itu turunnya imbal hasil yield obligasi 10 tahunan Amerika dari level 1.62% ke level 1.52% juga memberi tekanan terhadap mata uang USD. Kondisi pelemahan yang terjadi pada Index US Dollar tersebut akhirnya mampu membawa harga emas terkoreksi naik pada pekan ini.

Analisa Teknikal

Secara teknikal pair XAUSD pada timeframe H4 menunjukan pertanda pembalikan arah trend dari trend turun menjadi trend naik, dan pertanda koreksi naik XAUUSD tergambar dari beberapa indikasi berikut

  • Terbentuknya pola bullish flag pada timeframe H4
  • Titik indikator Parabolic SAR dan Fractals telah berada di bawah candle H4
  • Indikator stokastik di timeframe H4 masih bertahan di level 80
  • Histogram indikator MACD pada timeframe H4 masih berada di atas garis signal line

- Indikasi: Bullish Correction

- Timeframe: H4-

- Strategi: Buy di level 1727.00

- Validitas: 11 - 12 Maret

Emas berpotensi naik ke level resisten selanjutnya

  • R1: 1732.83
  • R2: 1737.64
  • R3: 1741.72

Support Emas berada pada level

  • S1: 1717.82
  • S2: 1711.41
  • S3: 1704.09

Stop Loss: 1702.09

Grafik XAUUSD Timeframe H4

XAUUSDH4 11 maret.png

Note: Harap berhati-hati dalam bertransaksi, harga dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dari perubahan fundamental ekonomi dan kondisi geopilitik dunia, gunakan perhitungan money management dan risk management yang baik, overlot dan overtrade merupakan penyebab tingginya resiko dalam bertransaksi.

TRADE NOW

Grandi Thoro

Bagikan informasi ini ke teman Anda

Menyerupai

Berita terbaru

Buka secara instan

FBS menyimpan catatan data Anda untuk menjalankan website ini. Dengan menekan tombol "Setuju", Anda menyetujui kebijakan Privasi kami.