Dampak Kebijakan Administrasi Biden Terhadap Pelemahan USDCAD

Baca artikel di situs FBS

Hari ini Presiden Trump akan menyerahkan jabatan kepresidenanan dan akan diganti oleh Joe Biden sebagai Presiden Amerika Serikat ke 46.

Walaupun diberitakan bahwa Presiden Trump tidak akan menghadiri acara tersebut, dan jika ini terjadi maka acara pelantikan ini merupakan acara paling kontroversial diabad modern ini. 14 hari yang lalu para pendukung Trump melakukan pendudukan di Gedung Kongres sehingga menewaskan 5 orang. Walaupun demikian para pelaku pasar akan lebih focus pada kebijakan keuangan dimana Janet Yellen akan menjadi Menteri Keuangan menggantikan Steven Mnuchin. Dalam dengar pendapat dengan kongres, Janet Yellen mementingkan pemulihan ekonomi dibandingkan dengan kenaikan pajak yang rencanakan akan diberlakukan sesuai dengan janji kampanye Joe Biden.

Janet Yellen akan memfokuskan pada bantuan pandemic, sehingga akan berdampak positif terhadap turunnya angka pengangguran dan meningkatnya konsumsi rumah tangga. Selain itu perbaikan atas deficit anggaran Amerika Serikat serta penyelesaian konflik perdagangan dengan China akan dilakukan dengan lebih terstruktur kedepannya. Pemerintahan Biden akan dapat disejajarkan dengan kebijakan Amerika Serikat saat dipegang oleh Presiden Obama dimana kerjasama dengan negara sekutu akan terlihat lebih baik dibandingkan saat dijabat oleh Presiden Trump. Pemulihan ekonomi diharapkan akan membaik disaat Biden dilantik sehingga pemulihan ekonomi global akan meningkatkan permintaan minyak dunia. Keadaan ini akan membuat mata uang Dollar Kanada menguat karena Kanada penghasil minyak terbesar ke 3 diluar negara OPEC. Selain itu data ekonomi Canada terlihat lebih baik baik dibandingkan dengan data ekonomi Amerika Serikat saat ini.

Efek Terhadap Pasar

Kebijakan Presiden Amerika Serikat yang baru diharapakan akan mendorong pemulihan ekonomi global dan permintaan minyak kembali meningkat, sehingga  akan membuat pelemahan pair USDCAD dalam beberapa waktu kedepan.

Ekspektasi Pasar

Diprediksi pair USDCAD bergerak dalam range 1.2661 – 1.2779

Trading Plan :

Sell Limit 1.2779 – 1.2820 dengan target 1.2629 – 1.2661

Stoploss 1.2856

Grafik USDCAD timeframe D1

usdcad 20 jan.png

Disclaimer

Fundamental bukanlah teknikal yang dapat berubah dalam hitungan jam bahkan menit, tetapi fundamental merupakan suatu gambaran besar atas pandangan kedepan yang dapat terjadi dalam rentang waktu yang lebih panjang.

TRADE NOW

Reza Aswin

Bagikan informasi ini ke teman Anda

Menyerupai

Berita terbaru

Buka secara instan

FBS menyimpan catatan data Anda untuk menjalankan website ini. Dengan menekan tombol "Setuju", Anda menyetujui kebijakan Privasi kami.